Paris -- Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mengatakan ISIS mampu mamperluas kontrol atas Irak dan Suriah berkat senjata yang diberikan AS yang dirampas dari tentara Irak.
"Semalam saya melihat senjata yang diberikan AS ke tentara Irak digunakan ISIS," ujar Erdogan dalam seminar Institut Hubungan Internasional di Paris.
"Itulah yang membuat ISIS mampu menguasai 40 persen wilayah Irak, dan sebagian Suriah," lanjutnya.
Erdogan juga mengecam orang-orang yang menuduh Turki mendukung ISIS. Turki, katanya, tidak melakukan kesalahan atau mendukung ISIS.
"Turki telah berjuang melawan terorisme selama 33 tahun, dan kami tahu betul apa itu terorisme," ujarnya.
Erdogan juga mengatakan ISIS tidak hadir kemarin sore, tapi hasil bentukan konflik Irak selama bertahun-tahun.
"Semalam saya melihat senjata yang diberikan AS ke tentara Irak digunakan ISIS," ujar Erdogan dalam seminar Institut Hubungan Internasional di Paris.
"Itulah yang membuat ISIS mampu menguasai 40 persen wilayah Irak, dan sebagian Suriah," lanjutnya.
Erdogan juga mengecam orang-orang yang menuduh Turki mendukung ISIS. Turki, katanya, tidak melakukan kesalahan atau mendukung ISIS.
"Turki telah berjuang melawan terorisme selama 33 tahun, dan kami tahu betul apa itu terorisme," ujarnya.
Erdogan juga mengatakan ISIS tidak hadir kemarin sore, tapi hasil bentukan konflik Irak selama bertahun-tahun.
0 komentar:
Silahkan Dikomentari